Kapolres AKBP Yudha Wirajati Ajak Wartawan dan LSM Bersinergi Bangun Barru

    Kapolres AKBP Yudha Wirajati Ajak Wartawan dan LSM Bersinergi Bangun Barru

    BARRU - Kapolres Barru, AKBP Yudha Wirajati S.IK. MH., mengajak Wartawan dan LSM untuk bersinergi dan menciptakan harmonisasi dalam membangun Kabupaten Barru.

    Hal itu disampaikan Kapolres saat bertatap muka dengan Wartawan dan LSM dalam kegiatan Coffee Morning yang digelar di Warkop 212, Jln. Iskandar Unru, Kelurahan Coppo, Kecamatan Barru, pada Kamis (17/3/2022).

    "Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menjalin koordinasi dengan baik antara Kepolisian dan para Insan Pers dan LSM khususnya yang ada di Kabupaten Barru", kata AKBP Yudha mengawali sambutannya dihadapan puluhan awak media dan penggiat LSM se Kabupaten Barru.

    Kemudian kata Mantan Kapolres Toraja Utara ini, jika ada hal hal yang terkait dengan tugas dan tanggung jawab Kepolisian, agar kiranya para Wartawan dan LSM bisa menyampaikan langsung ke pihaknya sebelum di publikasikan.

    "Dalam melaksanakan tugas pokok sebagai penegak hukum tentunya terdapat kekurangan dan kesalahan, untuk itu kiranya dapat di koordinasikan kepada kami", ungkapnya.

    AKBP Yudha Wirajati berharap Media dapat memberikan ruang publikasi dan menyajikan berita yang berimbang. 

    "Kami harap kepada rekan - rekan Media dan LSM bisa memberikan dan  menjadi wadah yang baik dimana jika ada selisih paham antara isntansi kepolisian, kiranya diberikan hak kesempatan kepada kami untuk memberikan klarifikasi ataupun tanggapan", pungkas Kapolres.

    Turut hadir mendampingi Kapolres, Kasat Reskrim, Kasat Lantas, Kasat Intelkam dan Kasat Narkoba.

    (Ahkam)

    Barru Sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Terkait Penanganan Dampak Bencana, Ketua...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Barru Pimpin Upacara HKN Dirangkaikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pemdes Lasitae-Kejari Barru Gelar Sosialisasi Hukum Pidana dan Perdata
    Bupati Barru Merasa Kehilangan Wafatnya Nasaruddin Sang Sosok Sederhana Tapi Luar Biasa
    Suardi Saleh Apresiasi Giat Penamatan SMPN 22 Barru
    Tony Rosyid: Ikut Pilgub Jakarta, Anies Disambut Antusias Para Pendukungnya
    Polres Barru Peduli, Salurkan Bantuan Logistik dan Pakaian, Kekorban Terdampak Banjir

    Ikuti Kami